Header Ads

Lactobacillus plantarum







Jual Culture Lactobacillus plantarum
Telp. 087731375234


Lactobacillus plantarum adalah merupakan salah satu bakteri asam laktat yang secara alamiah ditemukan pada sejumlah produk makanan fermentasi dan saliva. Lactobacillus plantarum  memiliki kemampuan dalam proses likuifikasi gelatin. L. plantarum merupakan bakteri jenis gram-positif-aerotolerant, berbentuk batang,  tumbuh dengan baik pada suhu 15 °C - 37 °C.  Lactobacillus plantarum dapat melakukan respirasi menggunakan oksigen.

Lactobacillus plantarum telah dimanfaatkan dalam berbagai industri makanan seperti keju, fermentasi kecap, kimchi, yogurt. Selain itu, bakteri ini juga seringkali dimanfaatkan sebagai inokulan dalam pembuatan silase pakan ternak ruminansia. Lactobacillus plantarum memiliki kemampuan sebagai anti oksidan secara signifikan dan jika dikonsumsi mampu menjaga lapisan saluran pencernaan. Lactobacillus plantarum menghasilkan asam laktat yang cukup tinggi sehingga sangat efektif untuk menghambat mikroorganisme pathogen atau pembusuk pada sejumlah produk olahan pangan dan penyimpanan ikan. 

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.